Air Tidak Keluar Pada Mesin Cuci 1 Tabung


Kita tahu bahwa air merupakan komponen penting dalam penggunaan mesin cuci, baik manual maupun otomatis. Air digunakan untuk membersihkan noda dan kotoran pada pakaian. Jika air tidak mengalir dari sumbernya atau air tidak keluar pada mesin cuci 1 tabung, tentu ini menjadi masalah.

Namun tidak perlu panik. Anda juga tidak perlu mengeluarkan uang untuk membeli mesin cuci yang baru. Beberapa tips dan trik ini dapat membantu Anda dalam mengatasinya.

Mesin cuci satu tabung tidak bisa buang air

Mesin cuci memiliki beberapa komponen yang secara langsung bertanggung jawab atas masalah ini dan Saya akan kasih bagaimana cara memperbaiki mesin cuci air tidak keluar. Jika kita mengalami 
mesin cuci otomatis tidak bisa buang air atau mesin cuci Samsung 1 tabung tidak bisa keluar/buang air, maka penyebabnya adalah :

Ada penyumbatan filter kotoran dalam tabung mesin
Jika kita jarang membersihkan filter tabung, naka filter akan rusak dan proses pencucian akan terganggu. Objek ini dapat ditemukan di dalam tabung. Biasanya, filter ini akan langsung terlihat ketika tabung dibuka. Solusinya adalah membuka filter ini dan membersihkannya dengan saksama. Jangan lupa untuk mengeluarkan kotoran yang mungkin tertinggal di dinding bagian dalam.

Selang pembuangan bermasalah
Coba cek apakah selang pembuangan tertekuk atau tidak sehingga air terhalang. Cek juga kemungkinan ada lubang di selang sehingga air mengalir bukan ke luar tapi di dalam mesin cuci.

Ada koin di saluran pembuangan atau roda pemutar mesin
Koin yang tertinggal di baju dapat masuk ke dalam saluran pembuangan dan bahkan roda pemutar mesin. Solusinya adalah dengan mengamati tabung secara keseluruhan dan memeriksa apakah ada koin atau benda tipis lainnya yang tersimpan. Jika mesin masih tidak berfungsi dengan baik, buka roda mesin. Bersihkan bagian itu secara menyeluruh.

Katup penutup saluran air rusak
Katup atau per penutup yang belum diganti untuk waktu yang lama dapat mengurangi elastisitasnya. Ini tentu saja mempengaruhi kinerja mesin cuci. Untuk masalah ini yang satu ini, lebih baik menyerahkannya ke tukang service mesin cuci. Tidak butuh waktu lama memperbaikinya, mesin cuci bisa digunakan lagi.

Sensor saluran pembuangan rusak
Jika air kotor tidak keluar, biasanya masalahnya adalah pada sensor, khususnya pada mesin cuci otomatis. Jika Anda bisa, coba diperiksa dulu pada sensor yang berfungsi untuk menutup dan membuka saluran pembuangan pada mesin tersebut. Jika Anda tidak dapat melakukannya sendiri, lebih baik memanggil tukang servis mesin cuci, ya bagi-bagi rejeki lah.

Mesin pengeringnya rusak
Jika langkah di atas sudah dilakukan tapi tidak membuahkan hasil, maka kemungkinan bagian drain pum ada yang rusak sehingga bagian itu tidak bisa menarik klep pembuangan air kotor.

Lupa
Penyebab terakhir adalah Saya lupa bahwa Saya sudah membuang air tersebut tadi sejam sebelum menulis artikel ini. Maklum Saya kan blogger tua yang sudah lupaan. Kebetulan Saya nyuci sambil nulis. Saatnya mesin cuci habis timernya, Saya biasanya langsung kuras air. Nunggu air habis, Saya nulis lagi. Setelah beres nulis Saya kembali lagi ke mesin cuci dan buka klep pembuangan. Namun tidak ada air yang ke luar. Pas dilihat, eh ternyata airnya sudah tidak ada dan klep pembuangannya dirubah oleh anak Saya seolah airnya belum dibuang.

Demikianlah beberapa permasalahan dari air tidak keluar pada pengering mesin cuci 1 tabung Sharp serta permasalahan pada mesin cuci Samsung 1 tabung tidak bisa buang air beserta bagaimana cara membersihkan saluran air mesin cuci dan cara memeriksa motor drain pembuangan air pada mesin cuci.

Sumber :
https://review.bukalapak.com/techno/inilah-cara-memperbaiki-mesin-cuci-7-kg-saat-air-tidak-keluar-34249
https://www.lg.com/id/dukungan/bantuan-produk/CT20144036-1351235416421-others



Back To Top